Pages

Update

Manusia Adalah Apa yang Dia Makan

Selasa, 01 Desember 2009


Kenapa anda memandang hina benda yang ada pada gambar di atas? Apa yang salah dari benda yang ada pada gambar di atas? Sekedar mengingatkan, anda adalah apa yang anda santap. Dan benda yang ada pada gambar di atas adalah akibat dari proses santap yang telah anda lakukan.

Manusia adalah apa yang dia makan. Dan gambar di atas adalah konsekuensi yang harus anda terima setelah anda selesai menyantap sesuatu. Apapun itu, jikalau anda mencermati sebuah proses kausalitas, setiap sebab pastilah akan menghasilkan sebuah akibat.

Saya rasa terlalu menjijikkan apabila anda memandang hina benda yang ada pada gambar di atas. Saya berani bertaruh, anda pasti memiliki, pernah menyentuhnya, atau setidak-tidaknya pernah berjumpa dengan benda yang ada pada gambar diatas? Benda di atas adalah benda yang menjadi milik bersama semua manusia, Semua orang pasti memilikinya.

Inilah sifat dasar seorang manusia. Inilah muka asli seorang manusia. Tak satu pun manusia yang tidak memilikinya. Berbagai lapisan, tingkatan, golongan manusia pastilah memilikinya. Apakah anda masih jijik ketika anda berhadapan dengan benda yang ada pada gambar di atas?? Nach, sekarang mari kita memutar pertanyaannya; apakah anda merasa jijik ketika anda berhadapan dengan makanan yang akan anda santap???

Ok, lupakan benda yang ada pada gambar di atas. Mari sejenak kita renungkan kembali, tentang sebuah proses sebab-akibat, tentang apa yang telah pernah kita lakukan dan apa saja yang telah kita tanggung sebagai konsekuensi dari apa yang telah kita lakukan. Ternyata TUHAN dengan sangat bijak telah menyediakan contoh yang sangat relevan tentang proses tersebut, dan contoh tersebut ternyata sangat dekat dengan kita, bahkan setiap hari kita diperhadapkan padanya?

Anggap saja apa yang kita santap adalah sebuah perbuatan yang negative dan benda yang ada pada gambar diatas adalah sebagai apa yang kita sebut DOSA. Setiap harinya kita berbuat, dan setiap harinya pula kita berhadapan dengan DOSA.

Yang saya herankan, terkadang ada juga manusia yang jijik ketika berhadapan dengan benda yang ada pada gambar di atas (miliknya sendiri )sementara ketika menyantap dengan bangga dia lakukan bahkan dipamerkan kemana-mana. Jangan malu mengakui DOSA, setiap manusia pasti memilikinya. Tapi, jangan pula pernah mengumbar DOSA, setiap manusia Pasti akan jijik memandangnya. Masihkah anda jijik ketika anda memandang DOSA anda sendiri seperti anda memandang benda yang ada pada gambar diatas??? Jikalau anda masih merasa jijik, mulai sekarang berhentilah bersantap.

Karena manusia adalah apa yang dia makan.

4 komentar

Masukkan Komentar Anda

 

Most Reading

Popular Posts